Semangat Gotong Royong Babinsa Karangrejo Bersama Warga Bersihkan TPU

- Jurnalis

Sabtu, 19 April 2025 - 16:09 WIB

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Advertisements

PASURUAN| Kabarnewsday – Semangat gotong royong kembali terlihat di Desa Karangrejo, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. Anggota Koramil 0819/20 Gempol, Babinsa Desa Karangrejo Serka Abd Rochim, bersama warga setempat melaksanakan kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) desa, Sabtu pagi (19/04/25). Kegiatan ini untuk menciptakan lingkungan yang bersih, rapi, dan nyaman, khususnya di area pemakaman yang kerap menjadi tempat ziarah warga.

Dalam kegiatan tersebut, tampak puluhan warga turut serta membawa alat-alat kebersihan seperti cangkul, sabit, dan sapu. Mereka bersama-sama membersihkan rumput liar, membuang sampah, serta merapikan akses jalan menuju makam. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat mendapat sambutan hangat, karena dinilai mampu membangkitkan semangat kebersamaan warga dalam menjaga lingkungan.

Serka Abd Rochim menyampaikan bahwa kerja bakti ini merupakan wujud sinergi antara TNI dan rakyat dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. “Kami sebagai aparat teritorial berkewajiban untuk selalu hadir di tengah masyarakat. Salah satunya dengan mendorong kegiatan gotong royong seperti ini. Selain menjaga kebersihan, kegiatan ini juga mempererat hubungan antara Babinsa dan warga binaan,” ungkapnya.

Warga Desa Karangrejo pun merasa senang dan antusias atas kegiatan tersebut. Mereka berharap kerja bakti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin, tidak hanya di area pemakaman, tetapi juga di tempat-tempat umum lainnya agar lingkungan desa tetap terjaga keindahannya dan menumbuhkan rasa kebersamaan antarwarga.(Hil/hms)

Berita Terkait

Sertijab Kapolres Pasuruan Berlangsung Khidmat, AKBP Harto Agung Resmi Pimpin Polres Pasuruan
Panen Jagung Serentak Kuartal I 2026 bersama Kapolri, Kapolres Pasuruan Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan
Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun
Supervisi Ops Lilin Semeru 2025, Tim Stamaops Polri Cek Kesiapan Pos Yan Tamandayu Pandaan
Undercover Buy Berhasil, Satnarkoba Polres Pasuruan Kota Tangkap Pengedar Sabu di Lekok
Rakor Pengamanan Aksi Damai di Nguling, Polres Pasuruan Kota Tekankan Kondusivitas Wilayah
Polres Pasuruan Salurkan Bansos untuk Warga Terdampak Sambaran Petir di Desa Cowek
Doa Bersama HUT Reserse, Kapolres: Spiritual Perkuat Mental
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 19:16 WIB

Sertijab Kapolres Pasuruan Berlangsung Khidmat, AKBP Harto Agung Resmi Pimpin Polres Pasuruan

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:18 WIB

Panen Jagung Serentak Kuartal I 2026 bersama Kapolri, Kapolres Pasuruan Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan

Minggu, 28 Desember 2025 - 15:03 WIB

Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun

Kamis, 25 Desember 2025 - 07:17 WIB

Supervisi Ops Lilin Semeru 2025, Tim Stamaops Polri Cek Kesiapan Pos Yan Tamandayu Pandaan

Rabu, 24 Desember 2025 - 23:58 WIB

Undercover Buy Berhasil, Satnarkoba Polres Pasuruan Kota Tangkap Pengedar Sabu di Lekok

Berita Terbaru

Daerah

Peringati HUT ke- 53 PDIP Gelar Sarasehan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 22:40 WIB