Babinsa Sambisirah Laksanakan Survey Rencana Panen Padi Dukung Ketahanan Pangan

- Jurnalis

Jumat, 11 April 2025 - 14:52 WIB

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Advertisements

PASURUAN| Kabarnewsday – Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan, Serka M Saikoni selaku Babinsa Desa Sambisirah, Koramil 0819/13 Wonorejo, melaksanakan kegiatan survei rencana panen padi di wilayah binaannya, Jum’at (11/04/25). Kegiatan ini dilakukan di lahan pertanian milik Bapak Sofyan yang berlokasi di Desa Sambisirah, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan.

Kegiatan survei ini turut dihadiri oleh perwakilan dari Bulog, Bapak Maulana, serta Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Bapak Sodikin. Para pihak melakukan pengecekan langsung terhadap lahan sawah seluas 9.000 meter persegi dengan jenis padi Ciherang yang diperkirakan akan menghasilkan panen sebanyak 6 ton. Kegiatan ini merupakan bagian dari sinergi TNI dengan stakeholder pertanian dalam upaya meningkatkan produksi pangan nasional.

Serka M Saikoni menjelaskan bahwa survei ini penting dilakukan untuk memastikan kesiapan panen serta mendukung pendataan hasil pertanian di wilayah desa binaannya. “Kami dari TNI melalui Babinsa siap mendampingi dan mengawal petani dalam setiap tahapan pertanian. Ini bentuk komitmen kami terhadap ketahanan pangan nasional, khususnya di wilayah Wonorejo,” ujarnya.

Diharapkan dari hasil survei ini, Bulog dapat menyerap hasil panen petani secara optimal, sehingga kesejahteraan petani dapat meningkat dan pasokan beras nasional tetap stabil. Kolaborasi antara Babinsa, Bulog, PPL, dan petani menjadi langkah konkret dalam mewujudkan swasembada pangan di tingkat desa.(Hil/hms)

Berita Terkait

Sertijab Kapolres Pasuruan Berlangsung Khidmat, AKBP Harto Agung Resmi Pimpin Polres Pasuruan
Panen Jagung Serentak Kuartal I 2026 bersama Kapolri, Kapolres Pasuruan Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan
Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun
Supervisi Ops Lilin Semeru 2025, Tim Stamaops Polri Cek Kesiapan Pos Yan Tamandayu Pandaan
Undercover Buy Berhasil, Satnarkoba Polres Pasuruan Kota Tangkap Pengedar Sabu di Lekok
Rakor Pengamanan Aksi Damai di Nguling, Polres Pasuruan Kota Tekankan Kondusivitas Wilayah
Polres Pasuruan Salurkan Bansos untuk Warga Terdampak Sambaran Petir di Desa Cowek
Doa Bersama HUT Reserse, Kapolres: Spiritual Perkuat Mental
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 19:16 WIB

Sertijab Kapolres Pasuruan Berlangsung Khidmat, AKBP Harto Agung Resmi Pimpin Polres Pasuruan

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:18 WIB

Panen Jagung Serentak Kuartal I 2026 bersama Kapolri, Kapolres Pasuruan Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan

Minggu, 28 Desember 2025 - 15:03 WIB

Polres Pasuruan Pantau Arus KA di Bangil, Libur Nataru 2025 Volume Penumpang Turun

Kamis, 25 Desember 2025 - 07:17 WIB

Supervisi Ops Lilin Semeru 2025, Tim Stamaops Polri Cek Kesiapan Pos Yan Tamandayu Pandaan

Rabu, 24 Desember 2025 - 23:58 WIB

Undercover Buy Berhasil, Satnarkoba Polres Pasuruan Kota Tangkap Pengedar Sabu di Lekok

Berita Terbaru

Daerah

Peringati HUT ke- 53 PDIP Gelar Sarasehan

Sabtu, 10 Jan 2026 - 22:40 WIB